Wujud Kepedulian, Babinsa Dampingi Warga Terima Bantuan Langsung Tunai

 

Gianyar – Sukawati, Rabu (5/11/2025) Dalam upaya mendukung kelancaran dan ketertiban pelaksanaan program pemerintah, Babinsa Desa Batubulan Koramil 1616-05/Sukawati Koptu I Kadek Sudarmayasa bersama Bhabinkamtibmas Desa Batubulan Aiptu I Wayan Semadiyasa melaksanakan pendampingan serta pengamanan kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun 2025 yang berlangsung di Kantor Perbekel Batubulan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar.

 

Sebanyak 24 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari berbagai banjar di wilayah Desa Batubulan menerima bantuan sebesar Rp300.000 per keluarga. Penyaluran bantuan dilakukan secara tertib oleh Staf Kaur Desa Batubulan kepada warga yang telah terverifikasi berhak menerima BLT-DD. Bantuan ini diharapkan dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat, khususnya dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari di tengah kondisi ekonomi yang dinamis.

 

Adapun Keluarga Penerima Manfaat ( KPM ) diantaranya dari Banjar Tegaljaya 1orang KPM, Banjar Denjalan 1orang, Banjar Pagutan Kelod 3 orang, Banjar Pagutan Kaja 1 orang, Banjar Pegambangan 4 orang, Banjar Kalah 2 orang, Banjar Kapal 2 orang, Banjar Tegehe 3 orang, Banjar Menguntur 1 orang, Banjar Tubuh 1 orang, Banjar Pengembungan 1 orang, Banjar Sasih 1 orang, Banjar Tegaltamu 1 orang, Banjar Telabah 1 orang dan Banjar Buwitan 1 orang KPM.

 

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama aparat desa turut memastikan proses penyaluran berlangsung aman, tertib, dan transparan. Kehadiran aparat TNI dan Polri di tengah masyarakat menjadi bentuk komitmen dalam menjaga keamanan sekaligus mengawasi agar bantuan tersalurkan tepat sasaran tanpa adanya kendala di lapangan.

 

(Pendim 1616/Gianyar)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama