Gianyar – Ubud, Sabtu
(3/1/2026)
Dalam suasana kebersamaan
Danramil 1616-02/Ubud Mayor Inf I Gede Astawa bersama jajaran Forkopimcam
Kecamatan Ubud menghadiri undangan persembahyangan bersama dalam rangka
pelaksanaan Upacara Karya Agung Ngenteg Linggih, Mupuk Pedagingan, dan
Mepedudusan Agung Tahun 2026. Upacara suci tersebut dilaksanakan di Pura Dalem
Puri Banjar Tebesaye, Desa Peliatan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar.
Upacara keagamaan dipuput oleh
Ida Pedanda Budha dari Griya Gunung Sari Banjar Ambengan Peliatan Ubud serta
Ida Pedanda Siwa dari Griya Padangtegal, yang diikuti dengan khidmat oleh
seluruh umat dan undangan yang hadir sebagai bentuk rasa bhakti dan syukur kepada
Ida Sang Hyang Widhi Wasa.
Turut hadir dalam kegiatan
tersebut Bupati Gianyar I Made Mahayastra, S.S.T.Par., M.A.P., Wakil Bupati
Gianyar Anak Agung Mayun, S.H., Sekretaris Daerah Kabupaten Gianyar I Gusti
Bagus Adi Widya Utama, Ketua DPRD Kabupaten Gianyar I Ketut Sudarsana, Anggota
DPRD Kabupaten Gianyar Daerah Pemilihan Kecamatan Ubud, Kepala Dinas
Perhubungan Kabupaten Gianyar I Wayan Artawan, Camat Ubud I Dewa Gde Pariyatna,
S.S.T.P., Kapolsek Ubud Kompol I Wayan Putra Antara, S.Pd., H.M., serta unsur
Forkopimcam lainnya.
Hadir pula Perbekel Desa
Peliatan, Lurah Ubud, Babinsa Desa Peliatan, Bhabinkamtibmas Desa Sayan,
Penglingsir Puri Agung Peliatan Cokorda Putra Nindya beserta keluarga,
Penglingsir Puri Agung Ubud Cokorda Putra Sukawati beserta keluarga, Bendesa
Adat Peliatan dan Ubud, para Kelian Dinas se-Desa Peliatan, Kaling se-Kelurahan
Ubud, serta ratusan warga masyarakat Desa Peliatan dan Kelurahan Ubud.
Kehadiran Danramil bersama
Babinsa dan unsur Forkopimcam merupakan wujud dukungan TNI terhadap kegiatan
keagamaan masyarakat sekaligus sebagai bentuk sinergi dalam menjaga situasi
kamtibmas agar tetap aman dan kondusif selama pelaksanaan upacara berlangsung.
Secara keseluruhan, rangkaian
kegiatan Upacara Karya Agung Ngenteg Linggih, Mupuk Pedagingan, dan Mepedudusan
Agung Tahun 2026 berjalan dengan tertib, aman, dan lancar, serta penuh suasana
religius dan kebersamaan.
(Pendim 1616/Gianyar)
.jpeg)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar